Kamis, 05 Januari 2012

WISATA DI DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA / JOGJA

WISATA DI DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA / JOGJA

Potensi Wisata Dan Tempat Menarik Untuk Anda Kunjungi.
Yogyakarta atau kota Jogja memiliki banyak sekali tempat menarik baik wisata alam, maupun kebudayaan jawa nya yang unik dan khas, juga wisata sejarah dimana kota ini memiliki banyak peninggalan candi-candi baik Hindu maupun Budha. Berikut beberapa tempat wisata menarik dan relatif murah yang mungkin dapat anda kunjungi :

Candi Borobudur

View from top of Borobudur temple.

Candi terbesar di Indonesia dan pernah dinobatkan sebagai salah satu dari 7 keajaiban dunia ini sebenarnya terletak di Magelang, sekitar 1,5 jam perjalanan dari kota Jogjakarta. Anda bisa mengambil paket wisata dari Jogja dengan menggunakan travel untuk mengunjungi Borobudur. Harga paket beragam antara Rp. 150 s/d 250 ribu / Orang, biasanya sudah termasuk objek wisata lain. Apabila anda ingin mencoba berkendaraan umum sendiri, anda bisa pergi ke terminal Jombor, Jogjakarta, dari situ anda bisa mengambil Bus (ukuran kecil) yang langsung menuju terminal Borobudur. Dari terminal perjalanan bisa dilanjutkan dengan menggunakan becak dengan harga 5000rp

Kraton

Keraton Yogyakarta Gateway.

Saat ini Keraton jogja merupakan rumah tinggal dari Sri Sultan Hamengku Buwono X selaku gubernur sekaligus Raja, inilah yang membuat Yogyakarta disebut sebagai daerah istimewa. Keraton sendiri merupakan suatu komplek besar, termasuk didalamnya tempat pemandian Taman Sari.

Kaliurang

Mount Merapi view from Kaliurang.

Terletak di Kabupaten Sleman tepatnya di perbatasan dengan provinsi Jawa Tengah, Kaliurang adalah sebuah tempat yang terletak di kaki Gunung Merapi yang berudara sejuk, oleh karena itu di sini didapatkan banyak vila-vila penginapan dan wisma. Tempat yang paling banyak dikunjungi oleh wisatawan baik dalam maupun luar negeri adalah Tlaga Putri. Udara di sini sejuk dan bersih, jauh dari polusi kota besar, pemandanganya indah berlatar belakang Gunung Merapi yang merupakan salah satu Gunung berapi ter-aktif di Dunia.

Parangtritis
Parangtritis adalah salah satu tempat wisata pantai di yogyakarta, terletak sekitar 27 KM dari kota Yogyakarta, pantai ini merupakan pantai yang landai dengan pemandangan yang indah. Parangtritis juga merupakan salah satu tempat untuk melakukan upacara Labuhan dari Kraton Yogyakarta, pada saat itu pantai akan sangat ramai dan menarik terutama dari sisi wisata kebudayaan.

Jalan Malioboro

Children dancing on malioboro street.

Siapa yang tak kenal jalan Malioboro, tempat ini merupakan salah satu icon wisata kota Jogja. Ciri khas jalan ini ialah pedagang kaki lima yang menjajakan souvenir dan deretan pedagang lesehan pada malam hari.

Candi Prambanan

Prambanan temple gateway.

Candi Prambanan merupakan candi kedua terbesar setelah candi Borobudur. Candi ini terletak tepat di perbatasan Yogyakarta dengan provinsi Jawa Tengah, atau sekitar 20KM ke arah timur kota Yogyakarta ke arah kota Solo. Candi Prambanan merupakan bangunan batu yang sangat megah, bangunan utama candi ini dikelilingi oleh candi-candi lain yang konon berjumlah ratusan

sumber;indotravelers

0 komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.

Buku tamu